Kamis, 07 Juni 2012

Sepak Bola Eropa UEFA 2012

Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2012, atau lebih dikenal dengan Euro 2012, akan menjadi Kejuaraan antar tim nasional sepak bola yang diselenggarakan oleh UEFA yang ke 14. Putaran final akan diselenggarakan oleh Polandia dan Ukraina antara 8 Juni dan 1 Juli 2012. Ini adalah pertama kalinya bagi kedua negara (Polandia dan Uraina) menyelenggarakan suatu turnamen besar. Pemilihan tuan rumah dilaksanakan oleh Komite Eksekutif UEFA pada tahun 2007..

Putaran final ini diikuti 16 (enam belas) negara, hal ini menjadi yang terakhir karena sejak Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2016 dan seterusnya, akan diikuti oleh 24 (dua puluh empat) negara finalis. Babak Kualifikasi diikuti oleh 51 negara, telah diselenggarakan antara Agustus 2010 dan November 2011 yang memilih 14 (empat belas) negara untuk bergabung dengan kedua negara tuan rumah putaran final. Pemenang kejuaraan ini otomatis mewakili UEFA untuk mengikuti Piala Konfederasi FIFA 2013 yang akan diselenggarakan di Brasil. Namun peringkat kedua (runner up) dapat mengikuti Piala Konfederasi jika Spanyol menjadi juara pada kejuaraan ini, karena Spanyol telah lolos sebagai pemenang Piala Dunia FIFA 2010

1. Pemilihan Tuan Rumah

Penawaran gabungan antara Polandia dan Ukraina dipilih setelah Komite Eksekutif UEFA melaksanakan pemilihan suara pada pertemuan di Cardiff pada 18 April 2007. Penawaran ini mengalahkan penawaran lain dari Italia, Kroasia-Hungaria, Turki dan Yunani, menjadi tawaran gabungan ketiga sukses untuk Kejuaraan Eropa, setelah dari Belgia-Belanda (2000) dan Austria-Swiss (2008).

 

2. Latar Belakang

Logo pada kota penyelenggara Kharkiv di Ukraine

Hitung mundur waktu pembukaan kejuaraan di (Lviv, Ukraine)

Patung kambing di Balai Kota Poznan yang mengenakan bendera Euro 2012

Infrastruktur negara tuan rumah: Eropa, Polandia dan Ukraina rute utama.

2.1. Permasalahan Kesiapan

Pada Januari 2008, Presiden UEFA Michel Platini memberikan peringatan kepada panitia penyelenggara untuk mempercepat persiapan penyelenggaraan kejuaraan[3], dimana Skotlandia telah menyatakan kepada UEFA bahwa mereka siap untuk menggantikan posisi Polandia-Ukraina sebagai tuan rumah[4], jika mereka gagal menunjukkan kesiapan pada tahun tersebut[5]. Namun pada Juni 2008, UEFA menyatakan bahwa mereka tidak dalam pembahasan penggantian tuan rumah[6].

Ukraina melaporkan beberapa permasalahan yang mengganggu persiapan mereka, diataranya adalah penundaan renovasi Stadion Olimpiade Kiev[7], dan kesulitan pendanaan pembangunan infrastruktur setelah terjadinya krisis ekonomi pada tahun 2008[8]. Setelah melakukan pemeriksaan pada April 2009, Platini tetap meyakinkan bahwa Ukraina tetap menjadi tuan rumah bersama Polandia namun ada kemungkinan sebagian besar pertandingan dilaksanakan di Polandia[9]. Perdana Menteri Polandia Donald Tusk menyatakan bahwa negaranya telah siap menyelenggarakan kejuaraan ini, namun tetap dalam rencana sebagai tuan rumah bersama[10].

Permasalahan utama muncul di Polandia pada akhir September 2008, ketika pemerintah Polandia membekukan kepengurusan Asosiasi Sepak Bola Polandia/PZPN karena kasus korupsi dan mengangkat pengurus baru. UEFA bergerak cepat dengan mengeluarkan surat peringatan bahwa Polandia dapat kehilangan hak tuan rumahnya[11], sebagai akibat dari intervensi pemerintah[12]. Pekerjaan persiapan berjalan dengan lebih cepat dibandingkan dengan yang terjadi di Ukraina, setelah kunjungan pada bulan April 2009, Platini mengumumkan bahwa semua persiapan berjalan sesuai rencana dan tidak ada masalah besar[9]. Bulan berikutnya, UEFA mengumumkan kota penyelenggara di Polandia yaitu Warsawa, Poznań, Wrocław dan Gdańsk[13]. Pada saat yang sama, penundaan keputusan pemilihan kota penyelenggaraan di Ukraina diberikan kepada Lviv, Donetsk dan Kharkiv untuk meningkatkan kondisi infrastrukturnya, dan memberikan peringatan bahwa hanya Kiev kota yang memiliki kesiapan terbaik dalam penyelenggaraan kejuaraan, UEFA memberikan batas akhir persiapan ketiga kota tersebut sampai akhir November[14][15][16][17].

Pada September 2009, Platini menyatakan bahwa Ukraina telah mengalami kemajuan pesat dalam persiapannya sebagai penyelengara tuan rumah kejuaraan[14][18][16][19] dan mengkonfirmasi bahwa keempat kota yaitu Kiev, Lviv, Donetsk dan Kharkiv, akan menjadi tuan rumah kejuaraan. Kiev juga juga dinyatakan sebagai penyelenggara pertandingan final[20].

Pada sebuah wawancara di bulan Mei 2011, Platini menyatakan bahwa Jerman dan Hongaria siap untuk menjadi pengganti Ukraina kecuali ada perkembangan pada persiapannya, akibat dari munculnya keraguan pada kesiapannya[21]. Namun pada bulan Agustus, Platini mengunjungi Ukraina dan menyatakan bahwa ultimatum tersebut dapat diabaikan[22], dan dia optimis kedua negara telah melaksanakan persiapan dengan baik dan tidak melihat adanya permasalahan besar dalam persiapannya[23]. Setelah delegasi UEFA mengunjungi Ukraina pada September 2011, dia menyatakan bahwa Ukraina cukup siap menyelenggarakan Euro 2012[24].

 

3. Tempat penyelenggaraan

3.1. Tempat Tinggal dan Latihan

Sebagaimana yang telah diterapkan pada Euro 1992, Euro 1996 dan Euro 2008, setiap grup akan tinggal di daerah sekitar dua stadion tempat pertandingan. Disamping 8 (delapan) kota penyelenggara yang telah ditunjuk, Euro 2012 juga menunjuk beberapa lokasi sebagai tempat tinggal dan latihan masing masing tim. Pada Oktober 2010, telah diumumkan 21 (dua puluh satu) lokasi yang tersedia di Polandia yaitu Gdańsk, Gniewino, Gdynia, Jelenia Góra, Józefów, Kielce, Kołobrzeg, Kraków, Legionowo, Lubawa, Międzychód, Opalenica, Ostróda, Puławy, Słupsk, Tychy, Warka, Warszawa, Wieliczka, Władysławowo, dan Wrocław.

Akhirnya pada tahun 2011, masing masing perwakilan bekerja sama dengan UEFA telah memilih tempat tinggal masing masing tim peserta. 13 (tiga belas) tim akan tinggal di Polandia dan 3 (tiga) tim tinggal di Ukraina, sebagai mana dapat dilihat pada daftar berikut ini:[25] :
  •  Inggris - Kraków - Hotel Stary
  •  Kroasia - Warka - Hotel Sielanka nad Pilicą
  •  Republik Ceko - Wrocław - Hotel Monopol
  •  Denmark - Kołobrzeg - Marine Hotel
  •  Perancis - Donetsk - Kirsha Training Facility
  •  Yunani - Jachranka - Hotel Warszawianka (berlatih di Legionowo)
  •  Spanyol - Gniewino - Hotel Mistral
  •  Belanda - Kraków - Hotel Sheraton
  •  Republik Irlandia - Sopot - Hotel Sheraton (berlatih di Gdynia)
  •  Jerman - Gdańsk - Hotel Dwór Oliwski
  •  Polandia - Warsaw - Hotel Hyatt
  •  Portugal - Opalenica - Ośrodek Remes Sport & Spa
  •  Rusia - Warsaw - Hotel Bristol
  •  Swedia - Koncha-Zaspa - Platium Hotel
  •  Ukraina - Kiev - Dynamo Kyiv Training Center di Kiev
  •  Italia - Kraków - Hotel Turówka (berlatih di Wieliczka)

4. Kualifikasi

Pertandingan Jerman v Austria (2–1)

Pengundian grup Kualifikasi Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2012 berlangsung di Warsawa pada 7 Februari 2010.[38] 51 tim turut serta berkompetisi untuk merebut 14 tempat tersisa di putaran final. Tim-tim tersebut dibagi ke dalam sembilan grup dengan pengundian penempatan untuk pertama kalinya berdasarkan koefisien tim nasional UEFA terbaru.

Babak kualifikasi dimulai pada bulan Agustus 2010 dan berakhir pada bulan November 2011. Setelah semua pertandingan babak kualifikasi selesai dimainkan pada bulan Oktober 2011, sembilan tim posisi teratas dari setiap grup dan satu tim posisi kedua terbaik otomatis lolos ke putaran final. Delapan tim posisi kedua lainnya bermain di babak gugur tandang-kandang. Empat tim pemenang di babak gugur lolos ke putaran final.


4.1. Pengundian grup putaran final

Pengundian berlangsung di Ukraine Palace of Arts, Kiev, Ukraina pada 2 Desember 2011, pukul 17:00 UTC (19:00 waktu setempat).[41]

Seperti pada pengundian untuk putaran final tahun 2004 dan 2008, enam belas finalis dibagi dalam 4 pot penempatan yang berdasarkan peringkat koefisien tim nasional UEFA.[42] Sebagai tuan rumah bersama, Polandia dan Ukraina menempati Pot 1 secara otomatis; bersama dengan Spanyol, sebagai juara bertahan.[43]

Dalam prosedur pengundian, satu tim dari setiap pot akan dimasukkan masing-masing ke satu dari empat grup. Akan ditentukan pula posisi tim di setiap grup (misalkan A2, A3, atau A4) untuk membuat jadwal pertandingan.[43] Sebelumnya telah ditentukan Polandia mengisi posisi A1 dan Ukraina mengisi posisi D1,[44] yang berarti pula Belanda dan Spanyol hanya akan mengisi posisi B1 atau C1.

Pot 1 Pot 2 Pot 3 Pot 4
  •  Ukraina
  •  Polandia
  •  Spanyol
  •  Belanda
  •  Jerman
  •  Italia
  •  Inggris
  •  Rusia
  •  Kroasia
  •  Yunani
  •  Portugal
  •  Swedia
  •  Denmark
  •  Perancis
  •  Republik Ceko
  •  Republik Irlandia


5. Ragam

5.1. Maskot

Slavek and Slavko

Nama-nama maskot diumumkan pada Desember 2010 setelah pemungutan suara di situs UEFA. Hampir 40.000 suara diterima, yang mendapatkan hasil sebagai berikut:[52]
  • Slavek dan Slavko: 56% suara
  • Siemko dan Strimko: 29%
  • Klemek dan Ladko: 15%

 

5.2. Logo dan semboyan

Logo kejuaraan yang dibuat dari bunga
Logo resmi untuk turnamen ini diresmikan pada acara khusus di Mykhailivska Square, Kiev, pada 14 December 2009. Dibutuhkan identitas visual dari Wycinanki atau Vytynanky, bentuk tradisional pemotongan kertas dipraktekkan di daerah pedesaan Polandia dan Ukraina. Bentuk seni melambangkan sifat dari daerah pedesaan di kedua negara.[53][54] Sebagai bagian dari acara tersebut, penanda bangunan di delapan kota tuan rumah diterangi dengan logo turnamen.[55] Semboyan kompetisi, "Creating History Together" (bahasa Polandia: Razem tworzymy przyszłość, bahasa Ukraina: Творимо історію разом / Tvorymo istoriyu razom), diumumkan bersama dengan logo. Slogan mencerminkan fakta bahwa Polandia dan Ukraina merupakan negara tuan rumah paling timur dalam sejarah Piala Eropa.[53]

 

5.3. Bola

Adidas Tango 12
Bola resmi pertandingan untuk Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2012 adalah Adidas Tango 12.[56]

 

5.4. Piala

Piala Henri Delaunay
Piala Henri Delaunay melakukan tur ke 14 kota di Polandia dan Ukraina.[57] Sejak 20 April 2012, tur dimulai dengan mengunjungi Warsaw, Wrocław, Gdańsk, Poznań, Kraków, Katowice dan Łódź. Setelah itu baru ke kota-kota di Ukraina yaitu Kiev, Ivano-Frankivsk, Kharkiv, Donetsk, Dnipropetrovsk, Lviv, Odessa.[58][59]

 

5.5. Transportasi

Lokomotif sebuah kereta yang diwarnai bendera salah satu peserta (Denmark)

Terminal baru pada Lviv Danylo Halytskyi International Airport di Lviv

Terminal baru pada Gdańsk Lech Wałęsa Airport di Gdańsk
Sebelum penyelenggaraan Kejuaraan Sepak Bola Eropa UEFA 2012, sistem transportasi di Polandia dan Ukraina diharapkan dapat menangani kehadiran pendukung yang luar biasa banyaknya, sehingga UEFA meminta perbaikan infrastruktur trasportasi di seluruh kota penyelenggara, termasuk diantaranya adalah jalan raya, kereta api dan terminal bandar udara.

Seperti halnya penyelenggara sebelumnya pada tahun 2008, penyelenggara perkeretaapian Polandia menambah rute dan jalur keretanya serta mewarnai lokomotifnya dengan warna-warna peserta kejuaraan.[60] Untuk menghadapi kejuaraan ini pula, kendaraan umum pada semua kota terutama Warsaw, Kiev dan Kharkiv memasang pengumuman dalam bahasa Inggris pada armadanya. [61]

 

5.6. Penjualan tiket

Desain Tiket EURO 2012

Desain tiket yang digunakan adalah hasil lomba desain tiket yang diselengarakan oleh UEFA yagn dimenangkan oleh Darynka Kovtun, tiket bergambar bunga besar itu berisi informasi dua tim yang akan bertanding, stadion, dan nomor pertandingan, tak ketinggalan lokasi tribun hingga peta menuju stadion pertandingan juga termuat di tiket itu.[62]

Tiket dijual langsung oleh UEFA melalui situs webnya, atau akan didistribusikan oleh asosiasi sepak bola dari 16 finalis. Aplikasi harus dibuat selama bulan Maret 2011 untuk 1,4 juta tiket yang tersedia untuk 31 pertandingan turnamen.[63] Lebih dari 12 juta aplikasi telah diterima, yang merupakan peningkatan 17% dari final tahun 2008, dan menjadi rekor sepanjang masa untuk Kejuaraan Eropa UEFA.[64] Karena banyak sekali yang berlangganan selama pertandingan, undian dilakukan untuk mengalokasikan tiket.

Harga bervariasi dari € 30 (£ 25) (untuk kursi belakang gawang di pertandingan grup) menjadi € 600 (£ 513) (untuk kursi di tribun utama di akhir). Selain tiket pertandingan perorangan, penggemar bisa membeli paket tiket untuk menonton semua pertandingan yang dimainkan oleh satu tim, atau semua pertandingan pada satu lokasi tertentu.[65]

 

7. Referensi

  1. "EURO joy for Poland and Ukraine". UEFA. 18 April 2007. Diarsipkan dari yang asli pada 1 Oktober 2010. Diakses pada 1 Oktober 2010.
  2. Qualifiers – FIFA Confederations Cup Brazil 2013
  3. Collett, Mike, "UEFA warns hosts to speed up Euro 2012 plans ", 30 Januari 2008.
  4. "Scots eye Euro 2012 rescue plan ", BBC Sport, 5 Juni 2008.
  5. "Scotland ready to be saviours of Euro 2012 ", ESPN, 1 Oktober 2008.
  6. "UEFA seeks rules clarification ", USA Today, 12 Juni 2008.
  7. "Ukraine may lose Euro 2012 due to stadium, says official ", 12 Juni 2008.
  8. "Financial crisis threatens Ukraine as Euro 2012 host ", The Canadian Press, 31 Oktober 2008.
  9. Lucas, Ryan, "Platini: Poland's Euro 2012 preparations on track ", USA Today, 16 April 2009.
  10. "Polish venues on track for Euro 2012, Prime Minister says ", 10 Mei 2009.
  11.  "FIFA warns Poland on World Cup suspension ", 1 Oktober 2008.
  12.  "Poland settle dispute with Fifa ", BBC Sport, 6 Oktober 2008.
  13.  "Ukraine puts a brave face on Euro 2012 decision ", 13 Mei 2009.
  14.  "Ukraine persuaded UEFA to delay 2012 cities decision ", 14 Mei 2009.
  15. "Selection of host cities for UEFA EURO 2012 ", UEFA, 13 Mei 2009. Diarsipkan dari aslinya, tanggal 16 May 2009.
  16.  "Kiev could lose right to stage Euro 2012 final ", 13 Mei 2009.
  17. "Ukraine handed Euro 2012 deadline ", BBC Sport, 13 Mei 2009.
  18. "Selection of host cities for UEFA EURO 2012 ", UEFA, 13 Mei 2009. Diarsipkan dari aslinya, tanggal 16 May 2009.
  19. "Ukraine handed Euro 2012 deadline ", BBC Sport, 13 Mei 2009.
  20. "UEFA confirms four host cities in Ukraine ", UEFA, 12 Desember 2009.
  21. "Germany and Hungary could replace Ukraine as Euro 2012 host ", Sport Business, 11 Mei 2010.
  22. "Platini supports FFF sanctions ", Sky Sports, 27 Agustus 2010.
  23. "Ukraine will be ready for Euro 2012 but work to do – UEFA ", 12 Agustus 2010.
  24.  "Platini: Ukraine nearly ready for Euro 2012 ", Kyiv Post, 27 September 2011.
  25. "Alive #6". UEFA.com. Union of European Football Associations. 1 Februari 2012. Diakses pada 15 April 2012.
  26. "Surkis says Odesa mayor promised much, did little with respect to Euro 2012 ", Kyiv Post, 15 Desember 2009.
  27. "Poland 'confident' on Euro 2012 chances despite jitters ", Soccerway, 12 April 2007.
  28. "Municipal Stadium Poznan launched in style ", UEFA, 21 September 2010.
  29. "Metalist Stadium lights up Kharkov ", UEFA, 5 Desember 2009.
  30. "National Stadium Warsaw". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  31. "Municipal Stadium Poznan". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  32. "Arena Gdansk". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  33. "Municipal Stadium Wroclaw". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  34. "Olympic Stadium, Kyiv". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  35. "Metalist Stadium". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  36. "Donbass Arena". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  37. "Arena Lviv". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 22 April 2012.
  38. Chaplin, Mark, "UEFA lays out priorities for 2009 ", UEFA, 30 Januari 2009.[pranala nonaktif]
  39. "UEFA to consider 24-team EURO". UEFA. 27 Januari 2007. Diakses pada 3 Desember 2011.
  40. UEFA verdicts from Cardiff
  41. "EURO draw throws up fascinating group tests ", UEFA, 2 Desember 2011.
  42. "UEFA's national team coefficient ranking ", UEFA, 16 November 2011.
  43. "EURO finals draw seedings unveiled ", UEFA, 16 November 2011.
  44. "Fixture plan brings EURO dream closer ", UEFA, 4 Oktober 2010.
  45. "UEFA EURO 2012 referees named". UEFA.com. Union of European Football Associations. 20 Desember 2011. Diakses pada 20 Desember 2011.
  46. "UEFA EURO 2012 match officials". UEFA.com. Union of European Football Associations. Diakses pada 27 Maret 2012.
  47. "UEFA issues full list of EURO match officials". UEFA.com. Union of European Football Associations. 27 Maret 2012. Diakses pada 27 Maret 2012.
  48. "UEFA signs host country broadcaster Telewizja Polska SA for UEFA EURO 2012 ", 3 April 2009. Diakses pada 25 April 2011.
  49. "UEFA EURO 2012 TV deal in Ukraine ", 2 November 2011. Diakses pada 3 Desember 2011.
  50. "EURO 2012 network underway". Majoreventsint.com. 16 Januari 2012. Diakses pada 16 Maret 2012.
  51. "UEFA EURO 2012 TV production fact sheet" (PDF). Diakses pada 8 April 2012.
  52. "EURO 2012 mascots named Slavek and Slavko ", UEFA, 4 Desember 2010.
  53. "Logo/brand". UEFA. 14 Desember 2009.
  54. "Co-hosts in bloom for EURO 2012 ", UEFA, 14 Desember 2009.
  55. "Branding lights up host cities ", UEFA, 14 Desember 2009.
  56. "adidas Tango 12 unveiled as official ball". uefa.com. 2 Desember 2011. Diakses pada 27 April 2012.
  57. "UEFA EURO 2012 trophy tour ready to roll ", UEFA.com, (Union of European Football Associations), 29 Maret 2012. Diakses pada 4 April 2012.
  58. ""Trophy Tour" page". uefa.com. Diakses pada 27 April 2012.
  59. "Follow the Trophy tour under way in Warsaw". uefa.com. Diakses pada 27 April 2012.
  60. "New colors of 20 locomotives in Poland". Railcolor.net. Diakses pada 25 April 2012.
  61. [1][pranala nonaktif]
  62. "Desain Darynka Kovtun Terpilih untuk Tiket Euro 2012". metrotvnews.com. 24 April 2012. Diakses pada 27 April 2012.
  63. "Apply now for UEFA EURO 2012 ticket sales ", UEFA, 1 Maret 2011.
  64. "Massive demand for UEFA EURO 2012 tickets ", UEFA, 1 April 2011.
  65. "Ticket prices for UEFA EURO 2012 announced ", UEFA, 15 Februari 2011.

Pranala luar

 Ar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sepak Bola

Foto Populer Piala Dunia 2014

Bola

Soccer 2012

More Doodles

Arief