Sabtu, 23 Maret 2013

Indonesia Lawan Arab Saudi

Laporan Pertandingan: Indonesia 1-2 Arab Saudi
Arab Saudi semakin mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen Grup C kualifikasi Piala Asia setelah berhasil mencuri angka penuh di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (23/3), dengan mengalahkan Indonesia 2-1.

Kemenangan ini membuat Arab Saudi kini mengoleksi poin enam dari dua laga berlalu. Sementara Indonesia masih mendekam di posisi buncit dengan poin nol.

Babak pertama

Di tengah guyuran hujan yang cukup lebat, Indonesia tetap tampil penuh percaya diri kendati sempat ditekan di awal-awal.

Hasilnya, Boaz Solossa sukses membuat seisi Stadion Utama Gelora Bung Karno bergemuruh kala pertandingan baru berumur lima menit. Menerima umpan dari tengah, Boas mengontrol bola dengan cerdik mengecoh dua bek Arab sebelum melepaskan tendangan placing yang mengarah ke sisi kanan gawang kiper Waleed. 1-0 Indonesia memegang kendali laga.

Indonesia sepertinya terlalu terbawa euforia gol pembuka hingga lengah saat memasuki menit ke-14. Sebuah tandukan tajam dari Yahya Sulaiman, menyambut crossing dari sisi kiri pertahanan Garuda, tak mampu diredam kiper Meiga. Kedudukan pun kini sama kuat.

Tuan rumah tersentak. Dua menit berselang Boaz melakuan akselerasi cepat, dan dia berhasil merangsek ke kotak penalti Arab. Namun, sepakan si striker masih terlalu lemah dan mudah saja diamankan kiper Waleed.

Sergio van Dijk coba berusaha membalikkan keadaan pada menit ke-19. Sayang, mendapat kawalan yang ekstra ketat, tandukan striker Persib Bandung itu masih melayang tak berarah.

Arab membuat gebrakan yang cukup mengejutkan di menit ke-22 melalui aksi Al Salem. Setelah dia menerima umpan terobosan, Al Salem melepaskan tendangan ambisius yang masih bisa ditepis sempurna oleh Meiga, sejurus kemudian hakim garis mengangkat bendera tanda momen tadi offiside.

Dua menit kemudian Arab kembali menebar ancaman. Al Jassam mendapat ruang tembak di tepi kotak penalti box Garuda, namun Meiga jatuh reflek dengan apik untuk menepis sepakan berbahaya tersebut. Gawang Indonesia aman.

Van Dijk nyaris membuat gol pembalik keadaan di menit ke-29 andai tandukannya di mulut gawang lawan, setelah menerima umpan silang dari Boaz, tepat sasaran. Sayang, si penjaga gawang rival bergerak cakap untuk mengantisipasi.

Indonesia kembali mendapat momentum lima menit sebelum turun minum via sepakan bebas yang berada di posisi cukup ideal. Sayang, tendangan Ian Kabes, yang menjadi eksekutor, masih melambung jauh di atas mistar.

Sampai kedua tim masuk ruan ganti, skor tetap sama kuat 1-1.

Babak kedua
Di menit-menit awal interval kedua Arab langsung tancap gas menebar tekanan di pertahanan tim Garuda. Namun, serangan cepat tim tamu yang dipimpin oleh Al Abed dan Al Muwallad berujung offside.

Van Dijk merespon peluang barusan dengan sebuah lesakkan terukur dari sisi kiri pertahanan Arab, namun kiper Waleed mampu membendungnya dengan gemilang.

Jual beli serangan! Giliran Arab kembali mengkreasi peluang bagus melalui Al Salem di menit ke-50. Akan tetapi tandukan dia masih tipis melenceng di pinggir kiri gawang Meiga.

Memasuki menit ke-55 publik GBK dibuat dibungkam saat Al Salem kali kedua memaksa Meiga memungut bola dari gawangnya. Tandukan Al Salem meneruskan crossing dari sektor kanan tak kuasa dihentikan Meiga. 2-1 Arab berbalik unggul.

Sebuah dentuman spekulatif dari Al Jassim di menit ke-61 hampir membawa Arab semakin menjauh. Sayang, usaha si gelandang masih melebar tipis.

Tiga menit berikutnya giliran Taiseer Jabir yang coba mentes Meiga. akan tetapi sepakan si midfielder juga masih mengarah ke sisi kiri gawang Meiga.

Menginjak menit ke-77 serangan sporadis Arab tidak berhenti. Meiga kembali harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari kemungkinan kebobolan. Sepakan Al Muwallad mampu ditepis dengan baik olehnya, dan berujung corner.

Enam menit menuju bubaran Arab sama sekali tidak menunjukkan penurunan intensitas serangan. Mereka tetap tampil cepat. Aldawsari berupaya memanfaatkan kemelut di depan gawang Indonesia, namun arah bola tendangannya masih persis berhenti di dekapan Meiga.

Pada menit ke-86 Indonesia akhirnya keluar dari serangkaian ancaman terorganisir anak-anak Arab. Sebuah sepakan bebas dari jarak jauh menemui kepala van Dijk. Sayang masih melambung di atas mistar Waleed.

Pasukan Garuda berusaha mengejar ketinggalan di sisa waktu yang ada. Boaz memiliki satu kesempatan bagus, setelah menggiring bola memotong pertahan Arab, dia langsung menembakkan bola ke gawang Waleed, tetapi benteng pertahanan Arab dengan cepat menutup celah untuk memblok upaya si striker.

Pun demikian usaha yang digencarkan Greg Nwokolo di masa tambahan waktu. Umpan silang datar Nwokolo di mulut gawang masih dapat dipatahkan tembok pertahanan tim tamu.

Peluit panjang dibunyikan, kedudukan 2-1 tidak berubah untuk kemenangan Arab.


Indonesia Starting XI:
Meiga (GK); Zulkifly, Igbonefo, Hamka, Supardi; Ridwan, Manu Wanggai, Ponaryo, Kabes; Boaz, Sergio.

Arab Saudi Starting XI: Waleed (GK); Khalafi, Al Sharbi, Hawsawi, Al Moussa; Al Shehri, Al Abed, Khariri, Al Jassim; Al Salem, Al Muwallad.Di menit-menit awal interval kedua Arab langsung 
Sumber: goal.com - Maret 23, 2013 7:00 PM WIB


INDONESIA STARTING XI (4-4-2)
IDN

Meiga
Zulkifly – Igbonefo – Hamka – Supardi
Ridwan – Wanggai – Ponaryo – Kabes
Boaz – Van Dijk



Al Muwallad – Al Salem
Al Abed – Khariri – Al Jassim – Al Shehri
Al Moussa – Hawsawi – Al Sharbi – Khalafi
Waleed

KSA
ARAB SAUDI STARTING XI (4-4-2)


Suporter Indonesia

s

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sepak Bola

Foto Populer Piala Dunia 2014

Bola

Soccer 2012

More Doodles

Arief